Sabtu, 30 April 2016

CARA MEMBUAT UBI CRYSPI RENYAH DAN LEZAT

CARA MEMBUAT UBI CRISPY SAMBALADO

Siapa yg tak kenal dg ubi kayu atau orang biasa menyebutnya singkong,singkong bisa di olah dengan sesuka hati bisa direbus ,di goreng,di buat kripik,krupuk dll.Saya punya pengalaman membuat ubi crispy sambalado yg rasanya empuk di dalam renyah di luar dengan siraman sambalado membuat rasanya sangat lezat,kemudian saya jual dengan cara keliling kampung ternyata laris manis, banyak orang memujinya katanya ubinya enak sekali,nah ini cara mengolah ubi crispy sambalado

BAHAN  1

- 1/2 kg ubi kayu

- 2 ons tepung terigu

BUMBU

- 3 siung bawang merah

- 2 siung bawang putih

- 1 sendok teh garam dapur

- 1 sendok teh penyedap rasa

PROSES

  • Kupas ubi kayu dan potong2 ukuran dadu kecil .Kemudian blender bumbu - bumbu di atas dan campurkan 1/2 liter air dan siramkan pada ubi kayu, aduk-aduk hingga merata.
  • Kukus selama satu jam,kemudian angkat dan tuangkan di wadah yang sudah di siapkan. 
  • campurkan tepung terigu dan aduk - aduk hingga merata.
  • goreng hingga kering . 
PENYAJIAN

Siramkan saos sambal balado dan sedikit kecap manis di atas ubi crispy dan taburkan bubuk balado di atasnya. Ubi Crispy Sambalado siap dihidangkan.

CARA MEMBUAT SAMBALADO

1 botol caos tomat dicampur bubuk balado campurkan sedikit air dan aduk - aduk hingga merata.


Keterangan: Anda bisa mendapatkan bubuk balado di toko-toko terdekat.